Sabtu, Maret 07, 2009

Tips Membuat Tugas Akhir

Tugas akhir adalah salah satu mata kuliah yang wajib kita tempuh. Biasanya nih.. tugas akhir untuk mengaplikasikan ilmu yang telah kita dapat dalam kuliah-kuliah sebelumnya. Banyak orang dibuat pusing dengan tugas akhir. Belum ada judul, judul belum disetujui, judul tidak relevan lagi, kurang ini... kurang itu harus ditambah bumbu penyedap yang mungkin bisa meloloskan kita ke tahap selanjutnya. Memang bicara tugas akhir kita sering merasa stress, saking stressnya kita malah mencoba untuk melupakan tugas akhir. Wa.. ini tentunya merugikan kita. Jangan sampai kita hanya terdiam diri dan tidak melakukan apa-apa.

Nih.. ada beberapa cara untuk lancar dalam persiapan tugas akhirkumpulkan ide sebanyak-banyaknya, buat beberapa alternatif judulkumpulkan informasi tentang judul tugas akhir. Bisa dari teman, dosen, internet, perpustakaan, dan lainnya.

pilih yang menurut anda paling cocok dengan anda. Jika anda cukup genius da punya banyak waktu bisa buat tugas akhir yang lain dari pada yang lain . Tapi kalau waktu anda mepet pilih judul yang yakin anda bisa selesai tepat waktu. simple, banyak kemiripan dengan yang lain, menguasai materi yang akan diangkat.


obrolkan dengan dosen judul yang akan anda ambil. Bisa dengan koordinator tugas akhir, dosen senior, senior muda ataupun asisten dosen. Ini berguna untuk mendapatkan masukkan dari dosen. Moga-moga aja judulnya belum ada yang buat.Buat proposalnya...semakin lengkap semakin baik.


pahami konsepnya. Seminarkan proposal anda dengan teman-teman ataupun dosen. Biasanya ada matakuliah seminar di beberapa universitas, atau sekedar syarat untuk dapat mengajukan proposal.Ajukan proposal ke koordinator tugas akhir. Proposal disetujui syukur alhamdulliah...,jika belum disetujui jangan menyerah, lengkapi proposal anda atau silahkan ganti judul karena anda sudah punya beberapa alternatif ide bukan...


Sesudah proposal disetujui, anda akan ditawarkan beberapa nama dosen yang nantinya membimbing anda. Jika anda diperbolehkan memilih, pilih dosen yang pernah anda ajak sharing dengan judul tersebut. Dosen yang menurut anda bisa membantu, ini tergantung anda senang dengan dosen yang seperti apa (dosen sibuk, dosen senior, dosen muda, dosen killer dll...)

Pilih yang sesuai dengan anda. Jika anda tidak bisa memilih jangan berkecil hati, semua dosen tentunya akan membantu anda dalam menyelesaikan tugas akhir karena dosen juga manusia he...he... :>.

Pahami tipe dosen pembimbing anda. semua dosen baik. Kalau banyak teman yang bilang dosen anda killer, cari tahu mengapa seperti itu.Temui dosen pembimbing anda secepatnya.


Konsultasikan judul proposal anda. Disini anda akan mendapat masukkan, masukkan yang enak didengar atau yang tidak.


Resapi masukkan-masukkan masukan dari dosen, jika perlu catat...Dosen pembimbing wajib mengubah judul anda, jangan berkecil hati, ikuti jalan pikirannya, pastikan anda mampu. Jika proposal anda diminta melengkapi lengkapi secepatnya.Kerjakan tugas akhir anda. Banyak konsultasi dengan dosen.


Cari referensi sebanyak-banyaknya, perpustakaan dan kakak angkatan biasanya tempat yang bagus.

Selamat mengerjakan tugas akhir semoga sukses...

Tidak ada komentar: